Senin, 26 Desember 2011

Globalisai Mempengaruhi Kemajuan Teknologi Komunikasi



Pekembangan teknologi mempercepat proses terjadinya globalisasi. Teknologi komunikasi yang canggih berperan dalam menyebarkan informasi ke berbagai penjuru dunia. Setiap kejadian atau peristiwa di tempat yang satu dapat diketahui ditempat yang lain karena adanya teknologi tersebut. Komunikasi memungkinkan orang dapat menyebarkan dan menerima informasi dalam waktu yang sangat singkat.

Dampak dari globalisasi yang sangat terasa yaitu pada bidang telekomunikasi. Kita dapat melakukan komunikasi dengan mudah dan cepat dengan orang yang letaknya berjauhan. Berkembangnya teknologi komunikasi melalui satelit merupakan suatu kemajuan teknologi. Dengan teknologi tersebut jarak tidak menjadi hambatan untuk melakukan komunikasi.

Ada juga komunikasi jarak jauh dengan menggunakan teknologi internet. Untuk berkirim surat, kita tidak lagi harus menggunakan surat yang dikirim melalui kantor pos, tapi kita sekarang dapat menggunakan fasilitas dari media internet yaitu email (electronik mail) atau surat elektronik yang dapat memudahkan kita mengirim berita dalam waktu yang sangat singkat kepada pihak lain.

Kemajuan teknologi seperti sekarang ini membuat dunia seolah menjadi sempit. Antarnegara terasa seperti tidak ada batasnya. Kita bisa bertukar informasi secara cepat dengan orang lain di negara yang berjauhan. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar