Tugas Tulisan Bebas


2.) Bisnis Kue-Kue Kering dan Cake

Bisnis kue-kue kering dan cake juga bisa mendapatkan hasil yang menguntungkan jika kita kelola dengan baik.
Kue-kue kering bisanya banyak diminati khususnya pada Hari Raya Lebaran atau Natal.
Biasanya orang yang tidak ingin direpotkan untuk membuat kue sendiri karena sibuk dengan pekerjaan atau mungkin tidak bisa membuatnya, mereka lebih memilih untuk membeli. Mereka membeli kue-kue itu bukan hanya untuk disajikan pada hari raya, tapi juga ada yang membeli untuk bingkisan untuk kerabat atau teman .
Cita rasa kue serta penampilan kue tersebut dapat menjadi nilai tersendiri yang harus diperhatikan oleh produsen agar kue tersebut mempunyai nilai lebih dimata pembeli dibandingkan dengan kue buatan toko kue lain.

Sedangkan cake biasanya diperuntukkan pada acara-acara seperti ulang tahun atau pernikahan. Penampilan dan kualitas cita rasa menjadi kunci untuk berkembangnya usaha ini. Cake bisa diciptakan dengan berbagai model dan ukuran sesuai dengan keinginan konsumen. Seperti kita bisa menambahkan foto untuk hiasan cake tersebut, bahkan foto tersebut juga dapat dimakan. Harga cake sesuai dengan kualitas cake tersebut.

Pemasaran kue kering dan cake ini dapat juga melalui situs online atau by phone, sehingga pembeli tidak perlu datang langsung ke toko kue ini.

Kunci sukses pada bisnis ini adalah terus belajar untuk menciptakan cita rasa yang baru serta menjaga cita rasa tersebut agar konsumen tetap merasa terpuaskan. Dengan itu kita dapat mengembangkan usaha ini dan memperoleh hasil yang menguntungkan.